![]() |
ttps://www.instagram.com/p/DCTiVNTTJ9N/?utm_source=ig_web_copy_link&igsh=MzRlODBiNWFlZA== |
Edu Global Junior High School memiliki tiga pilar yaiu: 1. Keunggulan Akademik. 2. Membangun Karakter. 3. Pengembangan Bakat. Untuk mendukung pilar tersebut berbagai program dilaksanakan salah satunya program Club yang berlangsung setelah KBM selesai. Terdapat 13 Club yang dapat diikuti siswa sesuai dengan minat bakatnya, bahkandapat pula sebagai jalan untuk menggali potensi mereka. Pendapingan selama Club dilakukan oleh Coach yang sudah berpengalaman, dengan latar belakang dari universitas ternama yaitu UPI hingga ITB, serta Coach lainnya yang memiliki spesifikasi melatih.
Untuk Club olahraga khususnya Futsal, pelaksanaan dilakukan bergilir yaitu di area sekolah dan menyewa lapang di luar. Berbagai lomba eksternal coba diikuti untuk menambah pengalaman siswa, termasuk pertandingan persahabatan antara SMP EDU GLOBAL VS SMP SANTA URSULA yang dilaksanakan pada tanggal 21 November 2024 berlokasi di Sekolah Santa Ursula.
Sebelum pertandingan kedua tim melakukan pemanasan terlebih dahulu. Pertandingan terdiri dari 2 babak, masing masing babak berlangsung selama 10 menit. Peluit tanda pertandingan dimulai, kedua tim mencoba untuk mengenal lawan terlebih dahulu, posisi masih dominan bertahan dengan beberapa serangan terjadi, hingga babak pertama berakhir dengan skor 3-0.
Setelah 3 menit turun minum, babak kedua dimulai, serangan semakin intens terjadi dari kedua tim, Santa Ursula berhasil menyamakan kedudukan 3-3. Kedua tim terus berusaha menambah poin, hingga peluit panjang berbunyi tanda pertandingan berakhir dengan skor 6-5.
Selesai pertandingan kedua tim menutup dengan foto bersama sebagai tanda Friendly match telah dilaksanakan dengan baik dan menyenangkan. Sampai bertemu kembali di pertandingan berikutnya ya.
Game Documentation:
https://www.instagram.com/reel/DCUKxibSJ8r/?utm_source=ig_web_copy_link&igsh=MzRlODBiN
Author: Mariam Ar Rahmah, M.Pd.